Hari Ke -1
Sindang Panji adalah
sebuah nama daerah dimana berdirinya sebuah institusi terkecil milik negara,
mungkin kita lebih akrab menyebutnya sebagai desa. Memang bukan kota tapi juga
sudah bukan desa. Sindang Panji adalah sebuah fenomena perubahan desa menjadi
kota melalui terbukanya akses ke kota yang terdekat, yakni Kuningan. Hari ini
kami tiba di desa tersebut. Bersama dengan 20 teman dari berbagai fakultas
lainnya dalam sebuah program bernama KKNM – PPMD Integratif Universitas
Padjadjaran. Beristirahat sebentar, agar siap untuk beraktivitas selama 30 hari
kedepan. Tertanda Kordes!
Hari Ke- 2
Pagi-pagi sekali,
teman dari desa Cisoka datang ke rumah kami. Padahal, rencananya kami juga akan
berangkat berkunjung ke Desa Sindang Panji. Akhirnya, setelah terasa cukup
berbincang-bincang kami memutuskan untuk bersama ke desa Cisoka. Desa kami dan
desa Cisoka berada dibawah bimbingan bapak Suwandi, yakni dosen dari FIKOM yang
bertekad mengadakan kegiatan terkait komunikasi pemasaran. Sesampainya disana
kegiatan terbagi diantara silaturahmi dan temu kangen teman satu fakultas
ataupun berbagai hubungan lain yang – kalaupun tidak ada – dihubung-hubungkan (Sontohnya:Sama-sama
dari Garut/Tasik, atau sama2 dari Unpad (?)). Senyum pun terkembang diantara
mereka, tak terkecuali para Pria yang akhirnya bertemu dengan Jihan. Mahasiswi
asal malaysia yang - boleh lah – kita sebut cantik. Dalam kesempatan ini juga
keluar berbagai rencana, gagasan, harapan dari kedua kelompok, serta gombalan
dari mang asep. Sebuah bentuk sempurna dari pertemuan yang tidak direncanakan.
Mohon maaf kami minta sedikit Soerabinya ya :)